SMA Negeri 14 Bandar Lampung menerima kunjungan dari SMA Negeri 2 Martapura dalam rangka Studi Tiru Implementasi Kurikulum Merdeka



Bandar Lampung - Studi tiru merupakan konsep belajar yang dilakukan pada suatu institusi yang dianggap lebih kompeten dalam suatu hal dengan maksud peningkatan mutu, perluasan usaha, perbaikan sistem, penentuan kebijakan baru, perbaikan dan peraturan perundangan.  Studi tiru dilaksanakan dengan salah satu tujuan untuk membawa manfaat, meningkatkan sinergi, dan membangun kerja sama antara masing-masing lembaga pelaksana studi tiru.


SMAN 14 Bandar Lampung menerima kunjungan dari SMAN 2 Martapura pada tanggal (14/9) dalam rangka studi tiru Implementasi Kurikulum Merdeka terkait pelakasanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5), yang dilaksanakan di Aula SMAN 14 Bandar Lampung. SMAN 14 Bandar Lampung merupakan salah satu sekolah penggerak angkatan 3 pada tahun 2022 dan saat ini memasuki tahun kedua sehingga menjadi acuan dan sumber referensi bagi SMA N 2 Martapura untuk menggali ilmu, pengalaman serta proses pembentukan kebijakan sekolah yang diterapkan dalam mengimplementasikan kurikulum merdeka dalam melaksanakan P5 di sekolah. 



Kegiatan ini diikuti oleh 41 orang perwakilan dari SMA N 2 Martapura yang terdiri dari kepala sekolah, wakil kepala sekolah, staf TU, dan perwakilan guru. Acara dibuka dengan sambutan dari Kepala SMA N 14 Bandar Lampung, Ibu Sevensari S.Pd., M.M. Pada sambutannya beliau berharap dalam studi tiru ini dapat dilakukan sharing mengenai praktik-praktik baik dan pelaksanan P5 untuk memulai pelaksanaan Kurikulum Merdeka. Kegiatan dilanjutkan dengan sambutan oleh Bapak Drs. Rominton, M.Si selaku Kepala SMAN 2  Martapura "Kedatangan kami disini akan belajar terkait praktik baik dan pelaksanaan P5 dalam rangka Implementasi Kurikulum Merdeka. Terima kasih sudah diterima secara baik.” Ucap beliau.


Selanjutnya kegiatan studi tiru ini diisi oleh pemaparan dari Komite Pembelajaran (KP) SMAN 14 Bandar Lampung, Ibu Iis Holilah, S.Si, M.Si. & Ibu Berty Karsdiana, S.Pd. tentang pelakasanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Karena saat ini SMAN 14 Bandar Lampung melaksanakan 7 Projek untuk pesrta didik kelas 10,11, & 12. Setelah disajikan paparan dilanjutkan dengan tanya jawab, pada kegiatan sesi tanya jawab tercipta suasana hangat interaktif dan komunitatif. "Kami merasa cukup terinspirasi dan termotivasi dengan pelaksanaan P5 di SMAN 14 Bandar Lampung. Banyak sekali ilmu yang kami dapat dari pertemuan ini" begitu ungkap Bapak Rominton diakhir sesi tanya jawab. Acara pun diakhiri dengan pertukaran  cindera mata oleh Kepala SMAN 14 Bandar Lampung dengan Kepala SMAN 2 Martapura.

Dan Ibu Sevensari selaku perwakilan keluarga besar SMA Negeri 14 Bandar Lampung mengucapkan "TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SMAN 2 MARTAPURA YANG TELAH MELAKUKAN STUDI TIRU KE SMAN 14 BANDAR LAMPUNG. DAN SAYA BERHARAP  DENGAN ADANYA KUNJUNGAN INI BISA MENJADI SARANA KITA SHARING SALING BERBAGI PRAKTIK BAIK DALAM RANGKA MENINGKATKAN  KUALITAS PENDIDIKAN TERUTAMA DI SEKOLAH KITA MASING-MASING" (dk)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar